Minggu, 21 Juni 2015

Berburu Santapan Buka Puasa di Pasar Benhil


MENUNGGU waktu berbuka puasa bisa dilakukan dengan berbagai cara. Salah satunya adalah berburu santapan buka puasa di Pasar Benhil, Jakarta Pusat.

Pusat takjil yang selalu hadir tiap bulan Ramadan ini kerap dijadikan pilihan warga Jakarta yang hendak mencari sajian buka puasa. Tak ayal mulai dari siang hingga sore, tenda sepanjang 48 meter ini selalu terlihat ramai dan tak pernah sepi pembeli.

Banyak warga sekitar ataupun karyawan kantor yang hendak mencari santapan untuk berbuka di depan Pasar Benhil. Pasalnya, selain lokasinya yang strategis, berbagai pilihan makanan lengkap tersedia di tempat ini.

Berdasarkan pantauan Okezone, ada sekira lebih dari 50 penjual makanan dengan ratusan makanan yang berbeda. Mulai dari berbagai minuman segar untuk membatalkan puasa. Seperti es timun segar, es jelly, es campur, kolak pisang, es buah, es sari kacang kedelai dan masih banyak lagi.


Tersedia pula aneka takjil makanan ringan seperti aneka macam gorengan, bakwan, tahu, ubi, risoles dan gorengan lainnya. Lalu ada bermacam kue basah tradisional yang wajib Anda cicipi, seperti serabi, asinan, lemper, pempek, kue cantik manis, bubur kampiun, cucur, bolu kukus, wajik, lepet, lemang tapai, bubur biji dan masih banyak lagi.


Tidak hanya makanan ringan saja yang tersedia di Pasar Takjil ini. Berbagai hidangan utama juga tersaji seperti nasi padang, nasi gudeg, ayam panggang, rendang, gulai, kikil, ikan bakar dan sajian lainnya.

Tak perlu jauh-jauh mencari hidangan berbuka puasa. Cukup ke Pasar Benhil, Jakarta Pusat saja semua makanan yang Anda inginkan mudah dijumpai di tempat ini.

(ndr)











Referensi :

http://lifestyle.okezone.com/read/2015/06/18/298/1167670/berburu-santapan-buka-puasa-di-pasar-benhil

Tidak ada komentar:

Posting Komentar